Friday, 10 January 2014

Hopping 3 Island - Kelor, Onrust, Cipir

Pulau adalah salah satu tempat tujuan wisata, tempat melepas penat, ataupun tempat menyalurkan bakat fotografi dan lainnya. Kepulauan Seribu adalah salah satu dari sekian banyak tempat wisata yang sering dikunjungi. Disini ada Pulau Tidung, Pulau Pari, Pulau Bidadari, Pulau Pramuka, Pulau Harapan, Pulau Kelor, Pulau Onrust, Pulau Cipir, dll. Ada beberapa pulau yang sering dijadikan tempat untuk tujuan diving dan snorkling.
Tapi disini saya hanya akan share 3 pulau terakhir yaitu Pulau Kelor, Pulau Onrust, dan Pulau Cipir. Pulau-pulau ini berjarak lumayan dekat sehingga bisa dikunjungi dalam satu hari.


1. Pulau Kelor

Pulau Kelor ini bisa dicapai dalam waktu 30 menit perjalanan dari Dermaga Muara Kamal. Menggunakan perahu dari Muara Kamal, melewati Pulau Bidadari, maka sampailah di pulau yang indah ini.

Pantai di Pulau Kelor
 
Pulau Kelor ini menyimpan bukti sejarah penjajahan Belanda yaitu sebuah galangan kapal dan Benteng Mortello, benteng pertahanan yang dibangun oleh VOC untuk menghadapi serangan Portugis pada abad ke 17.

Lingkungan di Pulau Kelor saat ini sudah direnovasi untuk sekedar memperbaharui sehingga tampak lebih terawat. Pantai dan benteng di Pulau Kelor ini kerap dijadikan tempat untuk foto pre wedding. Bahkan artis Atiqah Hasiholan dan Rio Dewanto melaksanakan pernikahan mereka di pulau ini. 

Benteng Mortello
 
Pose di benteng Mortello
 
Pulau ini memang cocok dijadikan salah satu tujuan wisata pulau di list Anda. Bagi yang tidak memiliki waktu libur yang panjang, tempat ini cocok banget. Sekedar untuk memberikan kesegaran pada mata yang setiap hari melihat kemacetan kota. 


2. Pulau Onrust

Pulau Onrust ini merupakan pulau sejarah karena menyimpan banyak sejarah pada zaman penjajahan Belanda. Disini terdapat makam orang Belanda yang datang ke Indonesia waktu itu dan meninggal disini. Pada waktu itu rata-rata orang Belanda meninggal setelah 10 tahun disini. Bukan karena apa-apa, tetapi daya tahan tubuh mereka tidak siap menghadapi perubahan iklim dari negeri mereka ke Indonesia yang beriklim tropis. 

Salah satu makam yang cukup dikenal yaitu makam Maria Van De Veldes yang meninggal pada usia muda. Konon katanya ada yang pernah melihat penampakan seorang wanita di makam ini. Seorang wanita bergaun putih yang menurut cerita orang-orang sedang menunggu kekasihnya.

Makam Maria Van De Veldes
Di Pulau Onrust ini banyak pepohonan rindang, diselingi sisa reruntuhan bangunan Belanda.


3. Pulau Cipir

Pulau ini terletak tak jauh dari Pulau Onrust. Di pulau ini terdapat sisa reruntuhan bangunan Rumah Sakit.

Sisa bangunan Rumah Sakit
Pada zaman Belanda, jemaah haji yang baru kembali dari tanah suci pertama kali turun di Pulau Cipir. Jemaah haji ini akan diperiksa satu persatu. Jika mereka membawa bibit penyakit menular, mereka akan dikarantina di Pulau Cipir. Bagi mereka yang dinyatakan sehat akan dibawa ke Pulau Onrust. Pulau dengan pasir putih ini sering juga disebut Pulau Kahyangan atau Pulau Nirwana. Di ujung Pulau Cipir terdapat beberapa pondasi Jembatan Ponton. Jembatan ini diperkirakan telah ada sejak tahun 1911. Jika air laut sedang surut, Anda bisa menyaksikan susunan batu bata merah yang tersusun menjadi bangunan pondasi dermaga kecil yang dulunya digunakan untuk menerima kedatangan para jemaah haji yang akan dikarantina di pulau ini.

Susunan batu bata Jembatan Ponton
 
Sekian dulu ulasan 3 pulau yang recommended untuk dikunjungi. Di lain waktu saya akan membahas tempat tujuan wisata menarik lainnya.

Salam traveller!!!